Selasa, Juli 1, 2025
Halaman 7

0

Sebanyak 76 pelajar resmi dikukuhkan sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Konawe dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke- 79 tahun 2024, yang berlangsung di Hotel Nugraha Unaaha, Kamis malam (15/8/2024).

Pengukuhan turut dihadiri Sekretaris Daerah DR. Ferdinand Sapaan, Dandim 1417 Kendari Letkol Inf. Herry Idryanto, Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, Perwakilan dari Kejaksaan Negeri, Para Kepala OPD, dan Orang tua Anggota Paskibraka.

Selan itu, PJ Bupati Konawe Stanley yang baru saja dilantik langsung menghadiri pengukuhan Paskibraka.

Dalam sambutannya Pj Bupati Konawe Stanley menyampaikan rasa bangganya kepada seluruh anggota Paskibraka yang telah menunjukkan semangat dan dedikasi tinggi.

“Kalian adalah putra-putri terbaik Bangsa khususnya kabupaten Konawe yang terpilih untuk mengemban tugas mulia pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, ” ujarnya.

“Kehormatan ini tidak hanya milik kalian, tetapi juga kebanggaan bagi seluruh masyarakat Konawe,” sambungnya.

Lebih lanjut, PJ Bupati Konawe juga menyampaikan bahwa latihan yang sudah dilalui oleh para anggota Paskibraka bukan hanya sekadar persiapan untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada peringatan tersebut,

“melainkan juga sebagai , proses penting dalam pembentukan karakter, ” ujarnya.

Ia mengatakan, anggota paskibraka telah belajar tentang kedisiplinan, kerjasama tim, kepemimpinan, dan tanggung jawab.nilai-nilai inilah yang akan sangat berguna bagi masa depan.

Untuk itu, Ia berharap semangat juang yang ditunjukkan oleh Paskibraka kabupaten Konawe akan menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat dalam mengisi kemerdekaan dengan karya dan dedikasi terbaik.

Pj Bupati Konawe juga menyampaikan motivasi kepada anggota paskibraka agar menjadi generasi yang inovatif, kreatif, dan berdaya saing.

” Dengan begitu, kemerdekaan yang telah diperjuangkan para pahlawan bangsa tetap dapat terjaga hingga generasi berikutnya, “pesan nya.

“Anak anaku para anggota paskibraka konawe, Sudah menyatakan ikrar dan juga sudah disematkan kendit Gird, artinya kalian resmi menjadi Paskibraka Kabupaten Konawe tahun 2024,” ujarnya.

Ia juga mengucapkan selamat atas keberhasilan anggota paskibraka yang telah melalui berbagai proses.

“Semoga pengalaman ini menjadi hal yang membanggakan dan tak terlupakan bagi kalian semua, “pungkasnya.

Di ketahui, anggota Paskibrakan telah melakukan pra karantina selama tiga hari. Setelah itu, karantina selama 21 hari di Hotel Nugraha. Selain kesiapan pengibaran bendera merah putih, pihak panitia juga membekali terkait wawasan kebangsaan dan ideologi. (**)

0
Pj Bupati Konawe, Stanley ziarah di Makam Raja Lakidende

Penjabat (Pj) Bupati Konawe, Stanley, lakukan Ziarah ke Makam Raja Lakidende. Kamis, (15/8/2024). Usai dilantik menjadi Pj Bupati Konawe menggantikan Pj Bupati Lama Harmin Ramba.

Pj Bupati Konawe, Stanley, usai pelantikan di kantor gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), oleh Gubernur Andap Budhi Revianto langsung menuju Konawe, Guna melaksanakan tugas.

Kehadiran orang nomor satu di Kota Padi tersebut, didampingi jajaran pemerintah Lingkup Pemda Konawe dan segenap keluarga tercinta yang sejak awal telah mendampingi pelantikan dan kemudian mengantar Pj bupati Konawe ziarah makam Raja Lakidende.

Setibanya di Konawe, Stanley yang di dampingi istri Hj Kusniyati, S.SiT., M. Pub, beserta rombongan langsung menuju Makam Raja Lakidende untuk melakukan berziarah, Stanley dipandu oleh Juru Kunci Makam Raja Lakidende.

Ziarah yang dilakukan sebagai bentuk penghargaan kepada para leluhur dalam hal ini pendahulu yang telah mendirikan Kabupaten Konawe.

” Ini bentuk penghargaan kepada Leluhur selain itu beliau kan raja” kita mesti pamitan laah” Ungkap Pj Bupati Konawe.

Selain itu kata dia, sebagai Pj bupati Konawe Etikanya itu seorang yang akan masuk atau memimpin daerah sebaiknya berpamitan kepada Leluhur, apalagi orang yang mendirikan kampung sebagai Raja pertama di Konawe ini, intinya saya kesini meminta ijin dan karomahnya’ Sambungnya.

Menurut Stanley, karena sangat terbatasnya waktu ( hanya kurang lebih satu tahun-red), dirinya harus memastikan semua agenda dan tugas yang diberikan kepadanya dapat dimaksimalkan dengan baik. Sehingga, setelah dilantik dirinya langsung menunaikan tugasnya sebagai Pejabat Bupati.

Setelah itu melakukan ziarah di Makam raja Lakidende, Stanley menuju Kantor Bupati Konawe. Dan malam harinya Stanley langsung menjalankan tugas pemerintahanakan mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Konawe 2024.

Stanley mengatakan, ia selaku pemerintah daerah punya tanggungjawab yang diamanahkan, diantaranya mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Konawe 2024.

“Yang paling utama adalah bagaimana kita bisa mensukseskan pilkada serentak pada November mendatang,” ucap Stanley.

Di ketahui, Stanley lahir di Kendari, 27 April 1971, selain menjabat sebagai Bupati Konawe, ia juga merupakan Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Maluku Utara(Malut) 2024. (**)

0

Pejabat (Pj) Bupati Konawe Stanley resmi dilantik oleh Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sulta), Andap Budhi Revianto di Rujab Gubernur Sultra, pada Kamis (15/8/2024) pagi.

Usai dilantik Pj Bupati Konawe, Stanley mengatakan penunjukan Pj ini untuk melanjutkan penyelenggaraan pemerintahan sesuai yang ditetapkan UU No. 23 tahun 2014 Tetang pemerintahan daerah.

“Di mana Pj Bupati selalu eksekutif dan DPRD selaku legislatif bersama-sama dalam menyelenggarakan pemerintahan daerah,” katanya.

Stanley menambahkan terkait program kedepan yang telah ditetapkan dalam APBD ini yang harus di kawal dan melihat progres penyelesaiannya.

Stanley mengungkap bahwa rata-rata realisasi anggaran hampir disetiap daerah baru mencapai 30 persen, dan inilah yang harus bisa diselesaikan.

“Tetapi yang paling utama adalah bagaimana kita bisa mensukseskan pilkada serentak pada November mendatang,” pungkasnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto memberikan sambutan dan mengucap selamat atas pelantikan Stanley dan Muhammad Fadlansyah jadi Pj Bupati Konawe dan Pj Bupati Kolaka.

Andap menambahkan ada jika dihitung ada 104 hari atau 3 bulan 12 hari lagi dalam pilkada serentak tepatnya pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

“Suka tidak suka harus siap,” tegas Andap.

Ia meminta agar sinergisitas dan kolaborasi terhadap penyelenggara, pengawas, dan pengaman pemilu dipastikan tidak ada potensi masalah.

Ia mengingatkan urusan anggaran Pilkada harus segera selesai, yang berkaitan dengan keamanan koordinasikan dengan forkopimda, karena belum pernah memiliki pengalaman untuk laksanakan Pilkada serentak.

“Kalau ragu dan mememerlukan tambahan kekuatan agar disampaikan kepada Kapolda,” kata Andap.

Andap menambahkan kewajiban pemda menyalurkan dana penyelenggara, pengawas dan pengamanan; NPHD bagi penyelenggara, pengawas dan pengamanan harus selesai.

Ia mengingatkan agar Pj Bupati yang baru dilantik agar tidak terlibat dalam politik praktis atau beri dukungan ke salah satu pasangan calon.

“Penting bagi kita untuk menjaga netralitas dan fokus pada tugas-tugas yang diemban. saya tidak mau dengar saudara terlibat dalam politik praktis dan mendukung salah satu paslon,” jelasnya.

Andap meminta agar seluruh Pj dapat memahami pedoman dan tindaklanjuti 8 indikator kebijakan nasional, yaitu Kontribusi penurunan inflasi dan IPH, Turunkan angka prevalensi stunting, tingkatkan laju pertumbuhan ekonomi, kurangi penduduk miskin ekstrem, kurangi tingkat pengangguran terbuka, tingkatkan gini ratio, tingkatkan pembangunan manusia, antisipasi akibat emisi gas rumah kaca.

“Ada beberapa catatan di hitung angka inflasinya dari Januari, dan koordinasikan dengan Bulog,” bebernya.

Ia juga meningkatkan terdapat pedomani SK Mendagri dan juga Permendagri no. 4/2023 tentang adanya kewajiban dan larangan selaku Pj ada 5 hal yaitu :

  1. Mutasi ASN;
  2. Batalkan perijinan yang dikeluarkan pejabat sebelumnya, atau keluarkan perijinan yang bertentangan dengan yang di keluarkan pejabat sebelumnya;
  3. Buat kebijakan pemekaran daerah;
  4. Buat kebijakan yang bertentangan dengan kebijakan penyelenggaraan pemerintahan dan program pembangunan pejabat sebelumnya.

“Dengan catatan: dapat dilakukan apabila telah mendapat persetujuan dari Kemendagri, dimana didalam mekanisme pelaksanaannya diajukan terlebih dahulu ke Pj. Gubernur Sultra,” tegasnya. (**)

0
Pelantikan Pj TP PKK Konawe dan Kolaka

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Wa Ode Munanah resmi melantik Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Konawe, Hj. Kusniaty, S.SiT. M.Pub dan Pj. Ketua TP PKK Kolaka, Norma Asasi., S.Pd., M.Pd. Yang berlangsung di Aula Ruang Pola Bahteramas, Kantor Gubernur Sultra, Kamis (15/8/2024).

Kegiatan pelantikan ini disaksikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra, Asrun Lio, Pj. Bupati Konawe Stanley, SE., S.SiT., MM, Pj. Bupati Kolaka, Drs. Muhammad Fadlansyah.,M.Si dan pengurus TP PKK Konawe dan PKK Kolaka.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Pj. Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Konawe, Kabupaten Kolaka dan pengukuhan Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Konawe dan Kabupaten Kolaka.

Dalam arahan Pj. Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto menyampaikan kepada Ibu Bupati selaku Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten agar membina jajarannya, sehingga dapat mendukung tugas-tugas suaminya.

“Sebagai organisasi ekstra struktural, jangan malah merepotkan, bantu apa yang bisa dibantu seperti turunkan prevalensi stunting, sosialisasi remaja pra nikah, Riksa kesehatan ibu hamil, dan bayi yang baru lahir, hilangkan gizi buruk, turunkan inflasi dengan menanam tanaman produktif dan holtikultura di rumah dan lingkungan sosial masing-masing,serta bantu dengan cepat apabila terjadi bencana, bangun posko dapur umum dan koordinasi dengan BPBD dan Dinsos dan sebagainya,” terang Andap.

Sementara itu, Sekda Provinsi Sultra, Asrun Lio menyampaikan perlunya 10 program PKK untuk diimplementasikan dan diintegrasikan dengan dinas terkait.

“10 program PKK itu, saya kira bisa di implementasikan dengan program-program yang lain yang ada di Pemerintah Kabupaten, misalnya saja yang terkait dengan budaya gotong royong, saya kira itu sudah sangat melekat dengan budaya kita, budaya bangsa Indonesia,”ungkap Pj. Sekda Provinsi Sultra, Asrun Lio saat memberikan sambutannya.

Lanjutnya, kemudian, sandang, pangan dan papan. Jadi kegiatan yang bisa masuk dan diintegrasikan dengan kegiatan-kegiatan yang lain, dan yang ada pada pemerintah Kabupaten. yang terkait dengan papan, berarti bisa nanti program ini bisa diintegrasikan dengan dinas terkait yang berada di Kabupaten, begitu juga dengan pangan.

“Misalnya program bahan pangan, dengan Dinas Ketahanan Pangan atau dinas pertanian,”jelasnya.

Lebih lanut kata dia, dan begitu pula dengan kegiatan yang lain, dengan dinas kesehatan, begitu seterusnya dengan dinas lingkungan hidup, dan pada kegiatan pendidikan juga bisa disinkronkan dengan kegiatan-kegiatan yang ada di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Kabupaten masing-masing.

“Saya kira apa yang menjadi arahan Presiden RI, yang dikuatkan tadi oleh komitmen Gubernur, bahwa program-program itu harus linier dari pusat, dan ditindaklanjuti oleh Provinsi, begitu pula di tingkat Kabupaten,”ucapnya

Asrun menambahkan bahwa itu yang menjadi arahan penting dari Pj Gubernur Sultra, mari kita kembali ke daerah untuk bekerja.

Sesuai SK yang poin pertama, bahwa yang paling utama adalah mengangkat Dekranasda dan mengangkat serta menunjuk Putra PAUD, dan juga PKK, karena PKK adalah bagian yang tidak terpisahkan dari tugas-tugas Pj. Bupati di Kabupaten masing-masing,”pungkasnya. (**)

0
Anggota Paskibraka Kabupaen Konawe

KONAWE, – Sebanyak 76 pelajar resmi dikukuhkan sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Konawe, Kamis malam (15/8/2024) di Hotel Nugraha Konawe.

Pengukuhan turut dihadiri Sekretaris Daerah DR. Ferdinand Sapaan, Dandim 1417 Kendari Letkol Inf. Herry Idryanto, Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, Perwakilan dari Kejaksaan Negeri, Para Kepala OPD, dan Orang tua Anggota Paskibraka.

Selan itu, PJ Bupati Konawe Stanley yang baru saja dilantik langsung menghadiri pengukuhan Paskibraka.

Dalam sambutannya Pj Bupati Konawe Stanley menyampaikan rasa bangganya kepada seluruh anggota Paskibraka yang telah menunjukkan semangat dan dedikasi tinggi.

“Kalian adalah putra-putri terbaik Bangsa khususnya kabupaten Konawe yang terpilih untuk mengemban tugas mulia pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, ” ujarnya.

“Kehormatan ini tidak hanya milik kalian, tetapi juga kebanggaan bagi seluruh masyarakat Konawe,” sambungnya.

Lebih lanjut, PJ Bupati Konawe juga menyampaikan bahwa latihan yang sudah dilalui oleh para anggota Paskibraka bukan hanya sekadar persiapan untuk mengibarkan bendera Merah Putih pada peringatan tersebut,

“melainkan juga sebagai , proses penting dalam pembentukan karakter, ” ujarnya.

Ia mengatakan, anggota paskibraka telah belajar tentang kedisiplinan, kerjasama tim, kepemimpinan, dan tanggung jawab.nilai-nilai inilah yang akan sangat berguna bagi masa depan.

Untuk itu, Ia berharap semangat juang yang ditunjukkan oleh Paskibraka kabupaten Konawe akan menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat dalam mengisi kemerdekaan dengan karya dan dedikasi terbaik. (RED)

0
Pelantikan Pj Bupati Konawe, di Kantor Gebernur Sultra

KONAWE – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Maluku Utara (Malut) Stanley dilantik jadi Pj Bupati Konawe, menggantikan Pj sebelumnya Harmin Ramba yang berlangsung di Kantor Gubernur Sultra, Pj Gubernur Sultra Andap Budhi Revianto, Kamis (15/8/2024).

Usai dilantik Pj Bupati Konawe Stanley mengatakan penunjukan Pj ini untuk melanjutkan penyelenggaraan pemerintahan sesuai yang ditetapkan UU No. 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah.

“Dimana Pj Bupati selaku eksekutif dan DPRD selaku legislatif bersama-sama dalam menyelenggarakan pemerintahan daerah,” kata Stanley usai pelantikan. Kamis, 15/8/2024.

Stanley menambahkan terkait program kedepan yang telah ditetapkan dalam APBD ini yang harus di kawal dan melihat progres penyelesaiannya.

Stanley mengungkap bahwa rata-rata realisasi anggaran hampir di setiap daerah baru mencapai 30 persen, dan inilah yang harus bisa diselesaikan.

“Tetapi yang paling utama adalah bagaimana kita bisa mensukseskan pilkada serentak pada November mendatang,” pungkasnya. (red)

0
Ziarah ke Makam Raja Lakidende

KONAWE – Stanley, usai dilanti jadi Penjabat (Pj) Bupati Konawe, adakan Ziarah ke Makam Raja Lakidende. Didampingi oleh istri tercinta Hj Kusniyati, S.SiT., M. Pub dan sejumlah pejabat Konawe lainnya.Kamis, (15/8/2024).

Pj Bupati Konawe, Stanley, usai pelantikan di kantor gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), oleh Gubernur Andap Budhi Revianto langsung menuju Konawe.

Kehadiran orang nomor satu di Kota Padi tersebut, didampingi jajaran pemerintah Lingkup Pemda Konawe dan segenap keluarga tercinta yang sejak awal telah mendampingi pelantikan dan kemudian mengantar Pj bupati Konawe ziarah makam Raja Lakidende.

Kata dia, kunjungannya ke makam pahlawan adalah bentuk penghargaan kepada Leluhur selain itu beliau kan raja” kita mesti pamitan laah” ujarnya.

Lanjutnya etikanya itu seorang yang akan masuk atau memimpin daerah sebaiknya berpamitan kepada Leluhur, apalagi orang yang mendirikan kampung sebagai Raja pertama di Konawe ini. (red)

0
Plh Bupati Konawe, Ferdinand Sapan saat menghadiri arahan presiden di IKN

Pelaksana Harian (Plh) Bupati Konawe Dr. Ferdinand, SP, MH siap mendukung konsep Forest City, yakni pembangunan daerah yang ramah lingkungan yang didominasi oleh lingkungan hijau.

Hal tersebut disampaikan oleh Ferdy sapaan akrab Plh Bupati Konawe usai menghadiri dan mengikuti arahan Presiden Jokowi di Ibu Kota Nusantara (IKN), di Kabupaten Penajam Paser Utara Kalimantan Timur (Kaltim), Selasa 13 Agustus 2024.

“Sebagai Plh Bupati Konawe, saya hadir mendengarkan arahan langsung dari Bapak Presiden Joko Widodo di Ibu Kota Nusantara,” kata Ferdy, saat dikonfirmasi awak media ini, Rabu (14/8/2024).

Menurut Ferdy, dalam arahannya, Presiden Jokowi menekankan pentingnya perencanaan kota yang berorientasi masa depan, dengan konsep forest city yang ramah lingkungan.

“Konawe siap mendukung dan menerapkan konsep ini, demi pembangunan yang berkelanjutan dan lebih baik,” tegas Ferdy.

Lebih lanjut Ferdy menjelaskan bahwa dalam kesempatan itu, Presiden mengungkapkan bahwa IKN dibangun bukan hanya sebagai pusat pemerintahan baru, tetapi juga sebagai contoh kota masa depan yang dirancang dengan konsep forest city kota yang didominasi oleh lingkungan hijau, bukan beton dan kaca.

Selain itu, masih kata Plh Bupati Konawe, Presiden pun mengajak para Kepala Daerah untuk meniru dan menerapkan konsep pembangunan kota yang berorientasi pada masa depan di daerah masing-masing.

“Presiden juga menyampaikan ke depan kita juga akan pergunakan pembangkit listrik tenaga surya dan kendaraan listrik,” ungkap Ferdy.

Selain yang disebutkan presiden tentang IKN, Ferdy menilai IKN merupakan aglomerasi ekonomi yang sangat besar yang akan menarik daerah lain di sekitarnya untuk tumbuh berkembang.

“Termasuk di wilayah pulau sulawesi sebagai centra beras dan komoditas lainnya akan sangat dibutuhkan di IKN,” jelasnya.

Terkait penekanan Presiden kepada para kepala daerah untuk segera merealisasikan APBDnya karena rendahnya realisasi belanja di kabupaten/kota yang baru mencapai 31 persen, sementara di tingkat provinsi sebesar 41 persen, Ferdy menyebut Kabupaten Konawe tidak ada masalah.

“Anggaran pilkada, pemda Konawe sudah mentransfer 100 persen ke penyelenggara pilkada dan TNI – Polri. Terkait realisasi belanja, Pemda Konawe mendapat apresiasi terkait ketepatan penyaluran Dana Desa dan DAK Fisik pada semester satu 2024 dari Kementerian Keuangan. Artinya Konawe aman dalam hal penyerapan anggaran,” pungkas Ferdy.

Diketahui, dalam acara tersebut, Presiden Jokowi memberikan arahan khusus kepada 38 Gubernur, Presiden menekankan agar kebijakan pemerintah daerah linier dengan Pemerintah Pusat.

“Gubernur adalah ujung tombak penyambung antara daerah dan pusat. Sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, gubernur harus betul-betul paham skala prioritas dan arah kebijakan pemerintah pusat,” tegas Jokowi.

“Sebagai contoh pemerintah pusat membangun waduk, rekan-rekan gubernur, bupati/wali kota diharapkan membangun sarana pendukung tersier di sekitarnya,” sambungnya.

Presiden juga menginstruksikan para kepala daerah untuk mengidentifikasikan kelebihan maupun kekurangan kabupaten/kota.

“Buat kebijakan yang berdampak kepada masyarakat. Bangun kerja sama antar daerah dengan baik, seperti urusan pengelolaan sampah. Lalu saya harapkan juga adanya backup data di daerah Bapak Ibu sekalian,” kata Presiden.

Presiden juga mengharapkan para kepala daerah untuk menyiapkan ruangan, dan cathlab guna menunjang Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di daerah masing-masing.

Selain itu, Presiden Jokowi menegaskan urusan anggaran dan keamanan terkait Pilkada serentak di depan para Kepala Daerah. Jokowi meminta anggaran Pilkada serentak segera diselesaikan.

“Saya minta urusan anggaran harus segera selesai, anggaran untuk Pilkada. Juga yang berkaitan dengan keamanan, koordinasikan dengan Forkopimda, karena kita belum pernah memiliki pengalaman untuk melaksanakan Pilkada serentak,” kata Presiden.

“Kalau ragu-ragu dan memerlukan tambahan kekuatan agar disampaikan kepada Kapolda, kalau provinsi sampaikan ke Kapolri langsung. Ini menyangkut keamanan dan ketertiban nanti di dalam kegiatan Pilkada yang kita akan selenggarakan di bulan November mendatang,” tambahnya.

Di akhir arahannya, Presiden Jokowi berterima kasih kepada para Kepala Daerah yang hadir di Ibu Kota Nusantara dan berharap agar hal yang baik bisa ditiru dan direncanakan untuk diterapkan di daerah masing-masing. (**)

0
Lomba gerak jalan indah

KONAWE,- Pmerintah daerah (Pemda) Kabupaten Konae menggelar Lomba Gerak Jalan Indah (GJI) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan umum, Rabu (14/08/2024).

Lomba GJI ini, hanya lima instansi yang berpartisipasi dalam ajang lomba gerak jalan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 Tahun.

“Kelima instansi yang ikut lomba terdiri dari Dinas Kesehatan, Dinas Perpustakaan Daerah, Dinas Perhubungan, Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Konawe, dan Sekretariat Setda Konawe,” ungkap seorang panitia.

Sementara itu, peserta dari tingkat SMA Negeri mencapai 30 barisan, sementara dua barisan berasal dari Universitas Lakidende dan Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas) Kabupaten Konawe.

Selanjutnya, Panitia Hari Ulang Tahun (HUT) Konawe menjadwalkan untuk menggelar lomba gerak jalan sejauh 17 kilometer pada Kamis (15/08) besok. (red)

0
Lomba gerak jalan meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79 Tahun.

KONAWE,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe penggelar Lomba Gerak Jalan tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-79 Tahun.

Acara ini dimulai dengan pelepasan peserta oleh Asisten II Setda Konawe, Muh Akbar, di halaman Inolobunggadue Central Park (ICP). Dengan mengambil rute start dari Inolobunggadue Central Park (ICP), menuju tugu adipura, selanjutnya peserta menuju STQ Konawe. Selasa, (13/8/2024).

Seorang panitia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas tahunan untuk merayakan HUT RI, diikuti oleh peserta dari berbagai tingkatan pendidikan, instansi, dan masyarakat umum.

“Sebanyak 37 peserta dari Sekolah Dasar dan 27 barisan peserta dari Sekolah Menengah Pertama turut serta dalam lomba ini. Besoknya, acara serupa akan diadakan untuk tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Umum.” tutupnya.

Lomba gerak jalan ini mengundang antusias masyarakat sekitar untuk menyaksikan perlombaan yang diwarnai dengan beberapa antraksi barisan yang ditampilkan oleh para peserta. (red)

LIPSUS

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe, Dr. Ardin, hadir dalam rapat pembahasan 2 Rancangan Peraturan Daerah (Raperda), yaitu Raperda tentang pembentukan...